Implementasi Metode Fammi Bisyauqin untuk Hafalan Santri Kelas IX PPTQ Al Rasyid Kartasura

  • Nisrina Rafifah Hagnanto Universitas Muhammadiyah Surakarta
  • Triono Ali Mustofa Universitas Muhammadiyah Surakarta
Keywords: Metode Fammi Bisyauqin, Kualitas Hafalan, Pendidikan Al-Qur’an

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana metode Fammi Bisyauqin diterapkan, dan apa saja faktor pendukung serta faktor penghambat di dalam menerapkan metode ini.  Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif analitik dengan teknik pengumpulan data melalui pengamatan secara langsung, wawancara dan dokumentasi. Implementasi metode Fammi Bisyauqin terhadap hafalan santri dapat membantu menjaga kualitas bacaan dan meningkatkan hafalan santri karena proses pelaksanaan metode yang dilaksanakan dengan cara membaca Al-Qur’an yang dipimpin oleh salah satu ustaz yang ahli dan paham dengan kaidah ilmu tajwid dan dapat membantu santri dalam memperbaiki bacaan sesuai dengan makhraj huruf serta dapat membantu meningkatkan jumlah hafalan santri karena sistem membaca yang diulang-ulang setiap harinya. Faktor pendukung dalam penerapan metode ini diantaranya adalah  metode yang mudah digunakan, adanya ustaz yang berkompeten pada bidang Al-Qur’an, hadirnya musyrif/ah untuk memberikan pengawasan, dukungan dari orang tuan atau wali santri, dan motivasi yang muncul dari dalam diri santri. Adapun faktor penghambatnya adalah rasa kantuk dan kurangnya fokus pada santri. Meski terdapat kendala yang menghambat pelaksanaan metode penelitian ini mengidentifikasi solusi untuk memaksimalkan peran musyrif atau musyrifah dalam mengawasi dan mengontrol santri serta memberikan motivasi secara berkala agar dapat menumbuhkan semangat baru bagi santri khususnya kelas IX untuk terus meningkatkan bacaan dan menambah jumlah hafalan dengan tetap memperhatikan kaidah ilmu tajwid dan sifat yang menyertainnya.

Metrics

Metrics Loading ...

References

Anwar, K., & Hafiyana, M. (2018). Implementasi Metode ODOA (One Day One Ayat) dalam Meningkatkan Kemampuan Menghafal al-Quran. Jurnal Pendidikan Islam Indonesia, 2(2), 181–198. https://doi.org/10.35316/jpii.v2i2.71

Dewasa, O., Kasus, S., Kelas, P., Payakumbuh, Q. K., & Ideharmida, D. (2018). PEMBELAJARAN MEMBACA AL-QURAN BAGI TALAQQI DASAR DAN TALAQQI PLUS DI LEMBAGA PENDIDIKANAL-QURAN ASH HABUL. https://doi.org/10.24036/spektrumpls.v1i1.9465

Herdiansyah, H. (2021). Pengaruh Perhatian Orang Tua Dan Kedisiplinan Belajar Terhadap Kemampuan Menghafal Al-Qur’an Siswa. Al-IdrakJurnal Pendidikan Islam Dan Budaya, 1(1), 1–15.

Metode, I., Dalam, I., Membaca, P., & An, Q. U. R. (2019). PENDAHULUAN ajaran Islam ( Farkhan , 2019 : 2 ), hikmah ( Durriyah , 2016 : 1 ), sebagai pedoman dan hidup bagi manusia ( Hermawan , 2018 : 27-35 ). Bahkan , membacanya dihitung ibadah dan memperoleh pahala dari Allah swt . ( Siregar , 2018 : 1-28 ) Untuk. 2(2), 59–69.

Mubarokah, S. (2019). Strategi Tahfidz Al-Qur’an Mu’allimin dan Mu’allimat Nahdlatul Wathan. Jurnal Penelitian Tarbawi, 4(1), 1–17.

Nihayah, H., Roin, U., & Masnu’ah, M. (2023). Implementasi Metode Fami Bisyauqin Dalam Memelihara Hafalan Al-Qur’an Di Pondok Pesantren Darussalam Sumberrejo Bojonegoro. Evaluasi: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam, 7(1), 72–82. https://doi.org/10.32478/evaluasi.v7i1.1187

Ridwan, M. (2022). Proses Pembelajaran Tahfidz Al-Qur’an Menggunakan Metode Talaqqi Di Smp It Baitul Muslim. JPPG: Jurnal Pengembangan Profesi Guru, 43–62. https://www.google.com/search?q=PROSES+PEMBELAJARAN+TAHFIDZ+AL-QUR’AN+MENGGUNAKAN+METODE+TALAQQI+DI+SMP+IT+BAITUL+MUSLIM&sca_esv=593213093&ei=OYCGZfu0NenhseMPgJuXkAI&ved=0ahUKEwi7tcyQ-aSDAxXpcGwGHYDNBSIQ4dUDCBA&uact=5&oq=PROSES+PEMBELAJARAN+TAHFIDZ+AL-QUR

Rijali, A. (2018). Analisis Data Kualitatif Ahmad Rijali UIN Antasari Banjarmasin. 17(33), 81–95.

Rosyid, A. (2023). Pembentukan Karakter Peserta Didik Melalui Pendidikan Berbasis Al-Qur’an. TADRIBUNA: Journal of Islamic Education Management, 2(2), 76–89. https://doi.org/10.61456/tjiec.v2i2.87

Sari Pertiwi, W. H., & Weganofa, R. (2015). Pemahaman Mahasiswa Atas Metode Penelitian Kualitatif: Sebuah Refleksi Artikel Hasil Penelitian. LiNGUA: Jurnal Ilmu Bahasa Dan Sastra, 10(1), 18. https://doi.org/10.18860/ling.v10i1.3029

Widiani, D. (2019). Implementasi Metode Fami Bisyauqin dalan memperkuat hafalan Al-qur’an. 15(2), 185–200.

Published
08-05-2024
How to Cite
Nisrina Rafifah Hagnanto, & Triono Ali Mustofa. (2024). Implementasi Metode Fammi Bisyauqin untuk Hafalan Santri Kelas IX PPTQ Al Rasyid Kartasura. Didaktika: Jurnal Kependidikan, 13(2), 1871-1878. https://doi.org/10.58230/27454312.675

Most read articles by the same author(s)