Manajemen Media Sosial Lembaga Pendidikan Islam : Studi Pada SMP IT Taqiyya Rosyida Kartasura

Authors

  • Enggal Bagas Nova Saputra UIN Raden Mas Said Surakarta
  • Saiddaeni UIN Raden Mas Said Surakarta

DOI:

https://doi.org/10.58230/ijier.v1i1.42

Keywords:

lembaga pendidikan, manajemen, media sosial

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana manajemen pengelolaan media sosial di SMP IT Taqiyya Rosyida Kartasura. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekataan analisis konten. Teknik analisis data yang digunakan antara lain kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Peneliti melakukan kondensasi data dari hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi kemudian disajikan secara naratif dan pada akhirnya ditarik kesimpulan. Peneliti melakukan validitas data dengan menggunakan metode triangulasi dengan cara memvalidasi data yang terdapat pada dokumen-dokumen di media sosial dengan wawancara. Mengingat masalah penelitian bahwa banyak lembaga pendidikan yang kurang bisa memanfaatkan media sosial dengan optimal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media sosial SMP IT Taqiyya Rosyida Kartasura cukup lengkap meliputi Instagram, Youtube, Facebook, dan TikTok. Media sosial SMP IT Taqiyya Rosyida dikelola oleh Waka Humas dan diawasi oleh kepala sekolah. Ditemukan bahwa pengelolaan media sosial masih kurang masif dan belum teratur, namun telah memiliki infrastruktur dan sarana yang lengkap seperti akses internet. Pengelolaan media sosial di SMP IT Taqiyya Rosyida berperan penting dalam media pemasaran dan branding sekolah untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Amilia, F., Rowindi, G., & Mubaroq, S. (2022). Pemanfaatan Publikasi Di Media Sosial Untuk Lembaga Pendidikan. DINAMISIA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 6(5), 1141–1147. https://doi.org/https://doi.org/10.31849/dinamisia.v6i5.9355 DOI: https://doi.org/10.31849/dinamisia.v6i5.9355

Falah, M. I. I., & Setiawan, A. C. (2022). Optimalisasi Media Sosial Dalam Meningkatkan Citra Lembaga Pendidikan di Masa Pandemi Covid-19. Inspirasi Manajemen Pendidikan, 10, 73–81.

Fradito, A., Suti’ah, S., & Muliyadi, M. (2020). Strategi Pemasaran Pendidikan dalam Meningkatkan Citra Sekolah. Al-Idarah : Jurnal Kependidikan Islam, 10(1), 12–22. https://doi.org/10.24042/alidarah.v10i1.6203 DOI: https://doi.org/10.24042/alidarah.v10i1.6203

Huberman, A. ., Miles, M. ., & Saldaña, J. (2014). Qualitative Data Analysis: A Methods Sourcebook Third Edition (3rd ed.). SAGE Publications, Inc.

Kemp, S. (2022). Digital 2022: Indonesia. Www.Datareportal.Com. https://datareportal.com/reports/digital-2022-indonesia

Kurniadin, D., & Machali, I. (2016). Manajemen Pendidikan: Konsep dan Prinsip Pengelolaan Pendidikan. Ar-Ruzz Media.

Munadi, M., & Annur, F. (2021). The Utilization of Social Media in the State Islamic Universities in Indonesia. Cendekia: Jurnal Kependidikan Dan Kemasyarakatan, 19(2), 345–371. https://doi.org/10.21154/cendekia.v19i2.2707 DOI: https://doi.org/10.21154/cendekia.v19i2.2707

Muh.Yamin, S. Pd. , M. Pd., & Muwahidah Nurhasanah, M. Pd. I. (2021). 17. MEDIA PEMBELAJARAN (M. Pd. Luluk Firdausiyah, Ed.; Cetakan 1, Vol. 1). YAYASAN HAMJAH DIHA.

Nurmalasari, N., & Masitoh, I. (2020). Manajemen Strategik Pemasaran Pendidikan Berbasis Media Sosial. Journal of Management Review, 4, 543–548. https://doi.org/10.25157/mr.v4i3.4524

Oktriwina, A. S. (2022). Hashtag: Apa Itu, Cara Kerja, Manfaat, dan Tips Menggunakannya. Www.Glints.Com. https://glints.com/id/lowongan/hashtag-adalah/#.Y6LMGXZBw2w

Pramesti, A. M. (2022). Pengelolaan Website dan Media Sosial di SMK Negeri 4 Surakarta. IJIEM: Indonesian Journal of Islamic Educational Management, 5(2), 54–68. https://doi.org/10.24014/ijiem.v5i2.16434

Romadhona, A., & Rifqi, A. (2022). Peran Media Sosial Dalam Mendukung Implementasi Manajemen Humas Sekolah. Jurnal Inspirasi Manajemen Pendidikan, 10(3), 613–624.

Santoso, M. (2022). Hasil Survei Mengungkapkan Media Sosial Paling Digemari di Indonesia. Gatra.Com. https://www.gatra.com/news-548811-nasional-hasil-survei-mengungkapkan-media-sosial-paling-digemari-di-indonesia-.html

Setiadi, A. (2016). Pemanfaatan media sosial untuk efektifitas komunikasi. Cakrawala: Jurnal Humaniora Universitas Bina Sarana Informatika, 16(2). https://doi.org/https://doi.org/10.31294/jc.v16i2.1283

Syiami Ramadina, P., B.K., T., & ’Akil, H. (2021). STRATEGI MARKETING PENDIDIKAN MELALUI MEDIA SOSIAL DI SEKOLAH. PeTeKa (Jurnal Penelitian Tindakan Kelas Dan Pengembangan Pembelajaran), 4, 367–376. https://doi.org/10.31604/ptk.v4i3.367-376

Trianto, R. (2021). Komunikasi Pemasaran Melalui Media Sosial (Studi Kasus di SD Luqman Al Hakim Surabaya). An-Nida’: Jurnal Prodi Komunikasi Dan Penyiaran Islam, IX(2), 95–120.

Widayanti, R. (2015). Pemanfaatan Media Sosial Untuk Penyebaran Informasi Kegiatan Sekolah Menengah Kejuruan Pasundan Tangerang. Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1, 81–87. https://doi.org/10.47007/abd.v1i2.1208

Downloads

Published

2024-02-04