Pengembangan Wordwall: Inovasi Media Pembelajaran Digital Terintegrasi

  • Hartutik Hartutik Universitas Samudra
  • Rapita Aprilia Universitas Samudra
Keywords: Pengembangan Wordwall, Inovasi, Media Pembelajaran Digital, Terintegrasi

Abstract

Pergeseran paradigma pembelajaran daring menjadi luring memerlukan strategi dalam pemilihan media pembelajarannya. Dalam pembelajaran luring tidak bisa dihindari munculnya kebosanan dan kurangnya motivasi belajar apabila media pembelajaran kurang interaktif dan menyenangkan untuk usia sekolah dasar. Sehingga perlu dilakukan pengembangan media pembelajaran terintegrasi dan inovatif berbasis teknologi digital, misalnya dengan menggunakan aplikasi wordwall berbentuk game edukasi. Jenis penelitian ini R & D model ADDIE. Hasil penelitian menunjukkan mulai analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi dilakukan sesuai dengan prosedur model pengembangan ADDIE. Permasalahan yang muncul dari setiap tahap dijadikan bahan evaluasi perbaikan produk. Perbaikan produk dilakukan dua kali hingga menghasilkan produk final. Hasil belajar siswa menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan dari evaluasi yang dilakukan pada uji coba skala kecil dan uji coba skala luas. Hasil belajar pada uji coba skala kecil dengan materi keragaman budaya, suku dan etnis dilingkungan sekitar, di provinsi Aceh dan Indonesia, diperoleh skor rata-rata 1,4. Hasil belajar pada uji coba skala luas diperoleh skor rata-rata 2,8. Hasil belajar pada uji coba skala kecil dengan materi interaksi sosial dan keragaman agama di Indonesia diperoleh skor rata-rata 398,0. Hasil belajar pada uji coba skala luas diperoleh skor rata-rata 532,5.Implikasi hasil dari pengembangan produk ini layak dipergunakan sebagai media pembelajaran untuk jangkauan yang lebih luas sesuai materi pada kelas IV.

Metrics

Metrics Loading ...

References

Akbar, S. (2015). Instrumen Perangkat Pembelajaran. Bandung : PT.Remaja RosdaKarya.

Arsyad, A. (2007). Media Pembelajaran. Jakarta : PT. RajaGrafindo Persada.

Cronsberry, J. (2004). Word Wall: A Support for Literacy in Secondary School Classrooms. www.curriculum.org.

Hapsari, S. A. & Pamungkas, H. (2019). Pemanfaatan Google Classroom Sebagai Media Pembelajaran Online di Universitas Dian Nuswantoro. Wacana, 18(2), 225 – 233. https://doi.org/10.32509/wacana.v18i2.924.

M. Dimyati A, D., Suwardiyanto, H., Yuliandoko, & V. Arief W., (2017). Pemanfaatan Teknologi Sebagai Media Pembelajaran Daring (On Line) Bagi Guru Dan Siswa di SMK NU Rogojampi. J-Dinamika : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(2), 96-100. https://doi.org/10.25047/jdinamika.v2i2.565.

Nurhamida & Putri, F.M. (2020). Efektivitas Penggunaan Aplikasi Wordwall Dalam Pembelajaran Daring (Online) Muatan PKN Pada Materi Hak Dan Kewajiban Terhadap Tumbuhan Kelas 4 Di SDN 16 Gunung Tuleh Pasaman Barat Sumatera Barat. SHEs: Conference Series 3 (4), 1249 – 1255. https://doi.org/10.20961/shes.v5i3.59486.

Okta, G.P.A. (2017). Media dan Multimedia pembelajaran. Yogyakarta : Depublish.

Rahmanita, F. (2020). Analisis Pengaruh Teknologi Informasi Dan Komunikasi Pada Kemandirian Belajar Siswa Pada Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis, 5(1), 69-77. http://dx.doi.org/10.32493/eduka.v5i1.8167.

Sentani, A,D., Yudianto, A., & Rahmat, D,. (2022). Implementasi Game Wordwall Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Inggris Di Kelas X SMK Muhammadiyah 1 Kota Sukabumi. Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Vokasional, 4(1), 1-8. http://dx.doi.org/10.23960/jpvti.

Tegeh, I.M., Jampel, I. N., Pudjawan, K,. (2014). Model Penelitian Pengembangan. Yogyakarta : Graha Ilmu.

Ula, S., Afifa, A. N., & Azizah, S. A. (2021). Pengaruh Penggunaan Teknologi Di Masa Pandemi Covid 19 Terhadap Hasil Belajar Pada Mata Pelajaran Biologi Di MAN 2 Jember. Alveoli: Jurnal Pendidikan Biologi, 2(1), 54-66. https://doi.org/10.35719/alveoli.v2i1.35.

Wijaya, A. M., Arifin, I.F,. (2021). Media Pembelajaran Digital Sebagai Sarana Belajar Mandiri Di Masa Pandemi Dalam Mata Pelajaran Sejarah. Jurnal Sandhyakala, 2(2), 1-10.

Yulianti, U., Julia, J., & Febriani, M,. (2019). Analisis Kompetensi Pedagogik Guru Pada Pelaksanaan Blended Learning. Jurnal Basicedu, 3(2), 524–532. https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i2.2164.

Yuniar, A.I.S., Putra, .A., Purwati, N. E., Hayatunnufus, U., & Nafi’ah, U. (2021). HITARI (Historical-Archaeology Heritage Riddle): Pemanfaatan Wordwall Sebagai Media Ajar Indonesia Zaman Prasejarah di Sekolah Menengah Atas. Jurnal Integrasi dan Harmoni Inovatif Ilmu-Ilmu Sosial, 1(11), 1182-1190. https://doi.org/10.17977/um063v1i11p1182-1190.

Published
29-04-2024
How to Cite
Hartutik, H., & Aprilia, R. (2024). Pengembangan Wordwall: Inovasi Media Pembelajaran Digital Terintegrasi . Didaktika: Jurnal Kependidikan, 13(2), 1525-1540. https://doi.org/10.58230/27454312.564